Wakil Kepala Madrasah Urs. Kesiswaan Memberikan Hadiah Class Meeting Kepada Siswa MAN Bengkayang

Sanggau Ledo_Bengkayang. Senin (9/1/2023) MAN Bengkayang melaksanakan rutinitas tiap hari senin yaitu upacara bendera. Pelaksanaan upacara bendera pertama di Semester Genap Tahun Pelajaran 2022/2023 menjadi awal semangat warga MAN Bengkayang dalam menimba ilmu. Wakil Kepala Madrasah Urs. Kesiswaan menjadi pembina pada upacara bendera dan dibantu oleh Pengurus OSIS MAN Bengkayang yang menjadi petugas.

Pembagian hadiah class meeting menjadi momentum yang paling ditunggu oleh siswa MAN Bengkayang. Akhir semester ganjil OSIS MAN Bengkayang mengadakan kegiatan class meeting yang melibatkan warga MAN Bengkayang. Awal semester genap digunakan sebagai waktu pembagian hadiah agar dapat menumbuhkan motivasi dan semangat siswa MAN Bengkayang kembali karena telah melewati libur semester kurang lebih 10 hari, ujar Kusyanto, S. Pd. (Wakil Kepala Madrasah Urs. Kesiswaan).

Kelas XII IPS menjadi Juara Umum karena berhasil meraih juara I dalam 4 dari 5 cabang perlombaan diantaranya adalah Futsal Putra, Futsal Putri, Lomba Bola Voli Putra, Lomba Bola Voli Putri. Cabang terakhir Lomba Badminton Ganda Campuran: XI IPS (Juara 1), XII IPS (Juara 2), X IPS (Juara 3). Wakil Kepala Madrasah Urs. Kesiswaan, Kusyanto, S. Pd. berharap dengan adanya kegiatan apresiasi terhadap peserta didik di bidang akademik maupun nonakademik dapat menimbulkan rasa percaya diri peserta didik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *